Kamis 17 Januari 2019 telah dilaksanakan Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden BEM Sekolah Tinggi Manajemen Logistik Indonesia (STIMLOG) periode tahun 2019/2020. Pada tahun ini terdapat satu pasangan calon yaitu M. Sardafi Rais Nur sebagai calon Presiden BEM dan Rifki Kurniawan Dean sebagai calon Wakil Presiden BEM. Pemilihan dilakukan dengan cara pemungutan suara (E-Voting) oleh mahasiswa. Setelah dilakukan E-Voting dengan hasilnya adalah satu-satunya pasangan calon M. Sardafi Rais Nur dan Rifki Kurniawan Dean terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden BEM STIMLOG periode tahun 2019/2020 dengan mendapatkan 165 suara (57%) dari 385 suara yang masuk.
Harapan dengan terpilihnya Presiden dan Wakil Presiden BEM yang baru semoga dapat membawa perubahan yang lebih baik dan mampu membawa organisasi mahasiswa dan unit kegiatan mahasiswa STIMLOG berprestasi di tingkat nasional maupun internasional.
Harapan dengan terpilihnya Presiden dan Wakil Presiden BEM yang baru semoga dapat membawa perubahan yang lebih baik dan mampu membawa organisasi mahasiswa dan unit kegiatan mahasiswa STIMLOG berprestasi di tingkat nasional maupun internasional.
Posting Komentar