• Home
  • kegiatan relawan yang dilakukan Sekolah Tinggi Manajemen Logistik Indonesia (STIMLOG)

kegiatan relawan yang dilakukan Sekolah Tinggi Manajemen Logistik Indonesia (STIMLOG)

 

Mahasiswi Sekolah Tinggi Manajemen Logistik Indonesia (STIMLOG) atas nama Nelvi Sri Alawiyah dari Program Studi Manajemen Transportasi angkatan 2018 menjadi relawan masa Pandemi Covid 19. Kegiatan ini merupakan gerakan yang di dasari oleh pemikiran anak muda kelurahan payuputat , kecamatan Prabumulih Barat, Kota Prabumulih, Prov. Sumatera Selatan yang tergabung dalam organisasi Karang Taruna dan IRMAS (Ikatan Remaja Masjid) untuk mencegah atau memperkecil kemungkinan penyebaran Virus Corona atau COVID-19. Nelvi yang merupakan salah satu pemuda kelurahan payuputat dan sebagai anggota Karang Taruna tentunya ikut tergerak untuk melaksanan kegiatan ini. 
Alasan Nelvi menjadi relawan pada masa pandemic ini adalah dikarenakan memang untuk kepentingan umat yaitu mencegah atau memperkecil kemungkinan penyebaran virus Corona ini terlebih lagi tidak ada gerakan dari pihak perangkat desa. Selain itu Nelvi juga berfikir bahwa di rumah saja memang bagus tetapi Doing Positive For Possitive Impact itu lebih bagus lagi.
Kegiatannya meliputi:
  1. Memberikan edukasi ke masyarakat tentang pentingnya menjaga pola hidup bersih sehat terutama menggunakan masker dan cuci tangan

  2. Mengumpulkan donasi berupa uang untuk membeli APD berupa Termometer untuk kelancaran penjagaan posko dan juga untuk membuat masker dalam gerakan #1000Maskeruntukmasyarakat

  3. Membagikan masker kepada masyarakat

  4. Melakukan pengecekan suhu badan pada masyarakat yang hendak memasuki wilayah kelurahan payuputat

  5. Melakukan pendataan pada warga yang baru pulang dari zona merah.

Posting Komentar

Recent News

[latest][5][recentright]

Featured